SUPERBALL.ID - Mantan striker Manchester United dan Liverpool, Michael Owen, terkesan dengan perebutan gelar juara Liga Inggris musim ini.
Owen menyoroti tiga tim teratas dalam daftar klasemen sementara Liga Inggris yang menunjukkan konsistensi luar biasa.
Ketiga tim tersebut adalah Chelsea, Manchester City dan Liverpool.
Chelsea masih kokoh di puncak klasemen hingga pekan ke-14 dengan mengemas 33 poin.
Manchester City menyusul di posisi kedua dengan 32 poin dan Liverpool di urutan ketiga dengan torehan 31 poin.
Baca Juga: Bintang Chelsea Terkejut dengan Permintaan Thomas Tuchel, Ternyata Bukan Lelucon
Melihat performa ketiga tim tersebut, Owen yakin perburuan gelar juara Liga Inggris musim ini akan berlangsung sengit.
Namun, dibanding dengan Liverpool dan Manchester City, Owen merasa starting XI Chelsea lebih lemah.
"Saya pikir itu sangat sulit untuk diprediksi," ujar Owen sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.
"Saya tidak bisa berdebat dengan siapa pun jika mereka mengatakan salah satu dari ketiganya akan memenangi gelar juara."
"Menurut saya perburuan gelar ini akan berlangsung hingga Mei."
"Mereka bertiga masih memiliki peluang untuk memenanginya di bulan Mei."
"Saya pikir ini adalah tiga tim terbaik yang pernah kita lihat untuk waktu yang sangat lama."
"Kita lihat Man City sangat bagus, Liverpool luar biasa dalam beberapa musim terakhir, tetapi kita belum pernah melihat tiga tim dengan standar seperti ini sekaligus di Liga Inggris."
"Ini adalah musim yang luar biasa dan saya yakin itu akan terjadi."
Meski Chelsea sejauh ini kokoh di puncak klasemen, Owen tetap yakin Liverpool yang akan memenangi gelar juara.
"Hasil dari tiga besar sudah terlihat dan mereka tampaknya tidak tergelincir," lanjut Owen.
"Saya pikir starting XI Liverpool dan Man City lebih kuat dari Chelsea."
"Tetapi Chelsea memiliki manajer dan skuad yang hebat."
"Itu bisa berjalan dengan cara apapun tetapi saya akan tetap memilih Liverpool," tambah Owen.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar