SUPERBALL.ID - Pelatih kepala Arsenal, Mikel Arteta, menyoroti performa striker andalannya Pierre-Emerick Aubameyang.
Aubameyang memiliki musim yang paling tidak produktif di depan gawang musim lalu.
Ia tercatat hanya mencetak 10 gol di Liga Inggris saat Arsenal finis di peringkat delapan klasemen.
Pemain berusia 32 tahun itu memulai performa yang menjanjikan tahun ini dengan mencetak lima gol dalam enam penampilan pembukanya di semua kompetisi.
Namun, belakangan ini performanya menurun dan dia tidak mampu melepaskan tembakan tepat sasaran dalam empat pertandingan terakhirnya di Liga Inggris.
Baca Juga: Arsene Wenger Menyesal Tidak Tinggalkan Arsenal 11 Tahun Lebih Cepat
Legenda Arsenal Tony Adams mengatakan Arteta mungkin harus mempertimbangkan untuk mengistirahatkan kapten timnya pasca kemenangan Arsenal 2-0 atas Newcastle United akhir pekan kemarin.
"Mungkin lebih baik memberinya istirahat selama beberapa minggu," pungkasnya.
Akan tetapi, dalam sesi konferensi pers, Arteta justru mendukung Aubameyang untuk menemukan kembali kepercayaan dirinya.
Arteta berharap penyerang asal Gabon itu mampu mendapatkan kepercayaan diri kembali secepat mungkin.
Menurut Arteta, setiap gol yang dicetak oleh Aubameyang sangat penting untuk kesuksesan Arsenal.
"Bentuk Auba akan selalu dikaitkan dengan gol yang dia cetak," ujar Arteta sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.
"Dia melakukan banyak hal lain selain mencetak gol, tetapi jelas kita membutuhkan kontribusi itu karena golnya sangat penting untuk kesuksesan kami dan itu telah terlihat dalam beberapa tahun terakhir."
"Itu harus menjadi tujuannya, untuk terus melakukan semua hal yang dia lakukan dan kemudian di waktu yang tepat memasukkan bola ke gawang."
Melihat performa Aubameyang yang sedang menurun dan bursa transfer Januari mulai mendekat, Arteta mengakui timnya sedang melakukan diskusi.
Arsenal kabarnya mulai mempersiapkan untuk menyusun skuadnya dan berjaga-jaga apabila mereka kehilangan sejumlah pemain.
"Kami sedang dalam diskusi," kata Arteta.
"Kami melakukan pembicaraan setiap minggu soal hal itu karena apa yang terjadi di jendela Januari dapat mempengaruhi skuad kami."
"Seperti yang Anda tahu, kami memiliki pemain tertentu dengan ketidakpastian di musim panas, jadi kami harus merencanakan sekarang dan musim panas."
"Kami tidak mengharapkan hal-hal besar terjadi tetapi kamu harus sangat waspada dan siap di pasar transfer," tambah Arteta.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar