Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Perintah Pelatih Antar Greysia/Apriyani ke Semifinal BWF World Tour Finals

By Muhammad Respati Harun - Jumat, 3 Desember 2021 | 17:12 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu (jersey biru), bersalaman dengan lawan mereka, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia), pada pertandingan ketiga babak penyisihan di Grup A ganda putri BWF World Tour Finals 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali,
AGUSTINUS TRI MULYADI/HUMAS PP PBSI
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu (jersey biru), bersalaman dengan lawan mereka, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia), pada pertandingan ketiga babak penyisihan di Grup A ganda putri BWF World Tour Finals 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali,

Baca Juga: Baru Tiba, Rexy Mainaky Langsung Tegas Atasi Konflik Pasangan Andalan Malaysia dan Federasinya

Dilansir SuperBall.id dari Kompas.com, Greysia mengakui adanya perubahan pola permainan yang membuat mampu membalikkan kedudukan.

"Ya, kami terlalu lambat ketika masuk lapangan," aku Greysia.

Pebulu tangkis berusia 34 tahun itu mengungkapkan dirinya sempat diingatkan oleh sang pelatih karena dianggap kurang agresif.

"Kami tidak terlalu agresif, itu yang diingatkan oleh pelatih kami," ungkap Greysia.

"Jadi kami harus bisa lebih agresif untuk menciptakan serangan," imbuhnya.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2021 Baru Memasuki Hari Kedua, 5 Pebulu Tangkis Sudah

Agresivitas itu bukan hanya berbuah hasil pada gim pertama, tetapi juga gim kedua.

Hal itu terbukti dengan Greysia/Apriyani yang melesat unggul dengan skor 11-5 pada interval gim kedua.

Setelah itu, Greysia/Apriyani semakin menjadi dan menutup gim kedua dengan skor telak 21-11.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.