Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ralf Rangnick Ingin Datangkan Pemain yang Pernah Direkomendasi Sir Alex Ferguson

By Ragil Darmawan - Minggu, 5 Desember 2021 | 13:48 WIB
Ralf Rangnick dalam jumpa pers pertama sebagai pelatih interim Manchester United.
TWITTER.COM/MANUTD
Ralf Rangnick dalam jumpa pers pertama sebagai pelatih interim Manchester United.

SUPERBALL.ID - Manchester United dilaporkan telah menghidupkan kembali minat mereka untuk mendatangkan pemain rekomendasi pelatih legendaris Sir Alex Ferguson.

Saat ini Manchester United telah resmi menunjuk Ralf Rangnick sebagai pelatih kepala baru menggantikan peran Ole Gunnar Solskjaer.

Solskjaer beberapa waktu lalu dipecat klub karena rentetan hasil yang kurang memuaskan.

Sejak kepergian Solskjaer, skuad Manchester United dipimpin oleh Michael Carrick sambil menunggu surat tugas Rangnick selesai diurus.

Dalam tiga pertandingan yang dipimpin Carrick, Manchester United berhasil meraih dua kemenangan dan satu hasil seri.

Carrick kemudian memutuskan untuk mengundurkan diri dan Rangnick akan memulai tugasnya saat Manchester United menghadapi Crystal Palace, Minggu (5/12/2021).

Baca Juga: Ralf Rangnick Kirim Peringatan ke Manchester United soal Jendela Transfer Januari

Menyinggung soal bursa transfer Januari yang akan segera dibuka kurang dari satu bulan lagi, Manchester United kemungkinan akan memperkuat barisan lini tengah.

Manchester United sedang dihadapkan situasi kemungkinan kehilangan sederet pemain lini tengah seperti Paul Pogba, Jesse Lingard dan Donny van de Beek dalam enam bulan ke depan.

Sementara Nemanja Matic sudah mendekati akhir kariernya, sehingga Manchester United tampak sangat kekurangan di lini tengah.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.