SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking, mengaku akan memantau pertandingan Grup B Piala AFF 2020 antara Timnas Indonesia melawan Vietnam.
Sebanyak dua tim di Grup A telah memastikan tiket ke babak semifinal Piala AFF 2020, salah satunya Timnas Thailand.
Kepastian tersebut didapat tim asuhan Alexandre Polking setelah melakoni matchday keempat Grup A, Selasa (14/12/2021).
Thailand yang merupakan tim tersukses dalam sejarah Piala AFF berhasil mengalahkan Timnas Filipina.
Baca Juga: Piala AFF - Timnas Indonesia Vs Vietnam, Duel Tim Tertajam Lawan Tim Terkokoh
Bermain di Stadion National, Singapura, juara Piala AFF lima kali itu menang dengan skor tipis 2-1 atas Filipina.
Teerasil Dangda tampil sebagai bintang di laga tersebut dengan mencetak dua gol pada menit ke-26 dan 78.
Tambahan dua gol membuat striker berusia 33 tahun ini kini sah menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Piala AFF.
Teerasil Dangda total telah mengoleksi 19 gol, melampaui torehan 17 gol miliki legenda Singapura, Noh Alam Shah.
Sedangkan satu-satunya gol bagi Filipina dicetak oleh Patrick Reichelt di awal babak kedua, tepatnya di menit ke-57.
Baca Juga: Klasemen Piala AFF 2020 - 2 Tim Sudah Lolos Semifinal, Timnas Indonesia Berjuang di Grup Maut
Sementara itu, Timnas Indonesia masih harus berjuang di Grup B untuk meraih tiket ke semifinal.
Tim asuhan Shin Tae-yong saat ini masih menduduki puncak klasemen Grup B dengan 6 poin dari dua laga.
Meski begitu, posisi Evan Dimas dkk masih belum aman karena Vietnam di tempat kedua dan Malaysia di posisi ketiga juga memiliki poin 6.
Di pertandingan selanjutnya, Timnas Indonesia bakal melakoni laga krusial melawan Timnas Vietnam, Rabu (15/12/2021).
Pada konferensi pers usai pertandingan kontra Filipina, Polking mengaku akan memantau laga Timnas Indonesia versus Vietnam.
Baca Juga: Piala AFF - Timnas Indonesia Wajib Waspada, Ini Permintaan Khusus Park Hang-seo ke Setiap Pemainnya
"Vietnam versus Indonesia akan menjadi pertandingan penting di Grup B," kata Polking, dikutip SuperBall.id dari Lao Dong.
"Ini adalah pertandingan yang mempertaruhkan posisi ketika keduanya memiliki 6 poin."
"Saya pergi untuk melihat pertandingan mereka (Indonesia dan Vietnam) sebelumnya dan melanjutkannya besok (hari ini)," tambahnya.
Kendati demikian, Polking menolak laga Indonesia versus Vietnam lebih penting dari pertandingan timnya kontra Singapura.
Sama halnya dengan Thailand, Timnas Singapura asuhan Tatsuma Yoshida juga telah memastikan tempat di babak semifinal.
Baca Juga: Piala AFF - Head to Head Timnas Indonesia Vs Vietnam, Skuad Garuda Unggul Tipis
Selanjutnya, Thailand dan Singapura akan berebut status pemuncak klasemen akhir Grup A Piala AFF 2020 pada matchday kelima.
Thailand saat ini memimpin klasemen Grup A dengan koleksi poin sempurna, yakni 9 poin dari tiga laga.
Meski memiliki poin yang sama dengan Singapura, Thailand berhak atas posisi puncak karena unggul selisih gol.
"Pertandingan berikutnya melawan Singapura, jika kami mengalahkan mereka, kami akan menjadi yang pertama di grup."
"Jadi kami akan terus fokus dan perlu menganalisis lawan berikutnya (Singapura) sebaik mungkin."
"Kami memiliki satu pertandingan lagi melawan Singapura dan itu lebih penting daripada konfrontasi antara dua tim teratas Grup B," tegas Polking.
Baca Juga: Piala AFF - Pertanyakan Keputusan Elkan Baggott Dikarantina, Ketum PSSI: Kenapa Mendadak?
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Laodong.vn |
Komentar