Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF - Singgung Brasil dan Argentina, Ini Kata Pakar Malaysia soal Rivalitas dengan Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 19 Desember 2021 | 17:57 WIB
Pemain Timnas Indonesia Manahati Lestusen (no 13) berebut bola dengan pemain Timnas Malaysia pada kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019. Indonesia kalah 2-3.
IRWAN RISMAWAN/TRIBUNNEWS.COM
Pemain Timnas Indonesia Manahati Lestusen (no 13) berebut bola dengan pemain Timnas Malaysia pada kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019. Indonesia kalah 2-3.

SUPERBALL.ID - Pakar sepak bola Malaysia, Pekan Ramli, memberikan pendapatnya soal rivalitas antara negaranya dan Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia bakal menghadapi laga krusial melawan Timnas Malaysia dalam laga terakhir Grup B Piala AFF 2020.

Pertandingan keduanya bakal digelar di Stadion National, Singapura, Minggu (19/12/2021) pukul 19.30 WIB.

Laga nanti sekaligus menjadi duel penentuan bagi kedua tim untuk memastikan diri lolos babak berikutnya.

Baca Juga: Piala AFF - Timnas Indonesia Wajib Hati-hati, Pelatih Malaysia Ungkap Faktor Pelecut Semangat Timnya

Timnas Indonesia saat ini masih bertengger di posisi puncak klasemen Grup B dengan torehan 7 poin dari 3 laga.

Sedangkan Malaysia berada di peringkat ketiga dengan tertinggal satu poin dari skuad asuhan Shin Tae-yong.

Bagi Timnas Indonesia, hasil imbang kontra Malaysia tentu sudah cukup untuk memastikan tempat di semifinal.

Namun, Timnas Indonesia berkesempatan lolos dengan status juara Grup B apabila mampu memetik kemenangan.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Cakapsukan.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X