Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF - Dibantai Timnas Indonesia, Pelatih Malaysia Sesalkan Absennya 2 Bek Tengah

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 20 Desember 2021 | 15:41 WIB
Pelatih Timnas Malaysia Tan Cheng Hoe.
NST.COM.MY
Pelatih Timnas Malaysia Tan Cheng Hoe.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, menyesalkan timnya yang harus kehilangan dua bek tengah saat dibantai Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia bermain apik kalah menghadapi Timnas Malaysia di laga terakhir Grup B Piala AFF 2020.

Bermain di Stadion National, Singapura, Minggu (19/12/2021) malam WIB, tim besutan Shin Tae-yong itu menang telak 4-1.

Pada laga tersebut, Timnas Indonesia sejatinya kalah dalam hal penguasaan bola dengan mencatat 47,8 persen.

Baca Juga: Piala AFF - Ketum PSSI Sebut Hujan Gol Timnas Indonesia Akan Bungkam Ocehan Media Malaysia

Namun, skuad Garuda lebih banyak mengancam gawang Malaysia dengan melepaskan total 15 tembakan.

Dari 15 tembakan yang dilepaskan, 7 di antaranya mengarah ke gawang dan 4 berhasil membobol gawang Malaysia.

Sebaliknya, Timnas Malaysia tercatat hanya mampu melepaskan total enam tembakan dengan tiga di antaranya tepat sasaran.

Meski begitu, Malaysia sejatinya mampu unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak Kogileswaran di menit ke-13.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : AFFSuzukiCup.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X