Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala AFF - Siap Hajar Singapura, Shin Tae-yong Beber Empat Pemain yang Wajib Diwaspadai

By Muhammad Respati Harun - Jumat, 24 Desember 2021 | 19:23 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
PSSI.ORG
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Meski demikian, Shin Tae-yong bertekad akan membawa Timnas Indonesia bekerja lebih keras di leg kedua untuk bisa lolos ke final Piala AFF 2020.

"Pada leg pertama, baik kami (Timnas Indonesia) dan Singapura sama-sama bekerja keras," ujar Shin.

"Namun, bagi kami, hasilnya mengecewakan, kami akan lebih berusaha keras di leg kedua," tambahnya.

Leg kedua Timnas Indonesia vs Singapura akan digelar pada Sabtu (25/12/2021) pukul 19.30 WIB di Stadion Nasional Singapura.

Baca Juga: Piala AFF - Wasit Legendaris Malaysia Tuntut AFF Terapkan VAR dan Tidak Pakai Wasit Asing

Meski digelar dalam dua leg, tapi semifinal Piala AFF 2020 tidak akan menerapkan sistem gol tandang.

Oleh karena itu, tim yang menang di leg kedua akan berhak melaju ke final Piala AFF 2020.

Jika kedudukan masih saja imbang hingga waktu normal berakhir, maka pertandingan akan dilanjutkan dengan babak tambahan.

Kemudian, jika pemenang masih belum ditemukan, maka pertandingan akan dilanjutkan hingga adu penalti.

Shin Tae-yong mengaku tidak memikirkan akan terjadi adu penalti di leg kedua.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X