Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Wanita Indonesia Tertinggal dari Thailand di Babak Pertama

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 24 Januari 2022 | 20:08 WIB
Pemain timnas Wanita Thailand melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang timnas Indonesia pada banyak penyisihan grup B Piala Asia Wanita 2022 di Stadion D.Y. Patil, Mumbai, Senin (24/1/2022).
AFC.COM
Pemain timnas Wanita Thailand melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang timnas Indonesia pada banyak penyisihan grup B Piala Asia Wanita 2022 di Stadion D.Y. Patil, Mumbai, Senin (24/1/2022).

Beruntung sepakan Kanyanat Chetthabutr, yang tinggal berhadapan dengan kiper, masih melambung di atas mistar.

Dua menit kemudian, sundulan Pitasamai Sornsai memanfaatkan sepak pojok masih meleset di samping gawang Indonesia.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Wanita Indonesia Vs Thailand di Piala Asia Wanita 2022

Hingga menit ke-15, Thailand masih belum mampu menjebol gawang Indonesia meski memperoleh sejumlah peluang.

Pada menit ke-19, sepakan kaki kanan Irravadee Makris masih bisa ditepis Fani sebelum membentur mistar gawang.

Tiga menit kemudian, tepatnya pada menit ke-22, Fani yang tampil apik di laga ini kembali melakukan penyelamatan gemilang.

Akan tetapi, gawang Fani akhirnya jebol pada menit ke-27 lewat sundulan Kanyanat Chetthabutr menerima umpan Jaruwan Chaiyarak.

Belum puas unggul 1-0, Thailand terus menekan pertahanan Indonesia untuk memburu gol kedua.

Pada menit ke-34, pelatih Rudy Eka Priyambada memasukkan Zahra Muzdalifah dan Carla Bio Pattinasarany guna menambah daya gedor.

Baca Juga: Ogah Ulang Kesalahan di Laga Perdana, Thailand Pantang Remehkan Timnas Wanita Indonesia


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X