Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Respons Pelatih Timnas U-23 Korea Selatan Usai Satu Grup dengan 3 Wakil ASEAN di Piala Asia U-23 2022

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 18 Februari 2022 | 18:03 WIB
Pelatih Timnas U-23 Korea Selatan, Hwang Sun-hong.
ZINGNEWS.VN
Pelatih Timnas U-23 Korea Selatan, Hwang Sun-hong.

Sepanjang gelaran Piala Asia U-23, Korea Selatan memiliki rekor 15 kemenangan, 3 seri, dan 6 kekalahan.

Korea Selatan memenangi turnamen tersebut untuk pertama kalinya pada tahun 2020 di bawah pelatih Kim Hak-bum.

Namun, Kim Hak-bum mengundurkan diri setelah Olimpiade Tokyo 2020 dan digantikan oleh Hwang Sun-hong.

Sementara itu, Timnas U-23 Vietnam dipastikan tidak akan dilatih oleh Park Hang-seo di Piala Asia U-23 2022.

SEA Games ke-31 di Vietnam pada Mei mendatang akan menjadi turnamen terakhir Park Hang-seo bersama Timnas U-23 Vietnam.

Baca Juga: Pakar Malaysia Akui Mundurnya Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF Buka Peluang Juara Harimau Muda

Setelah itu, Park Hang-seo akan fokus untuk menangani timnas senior sesuai dengan klausul di kontrak barunya.

Baru-baru ini, identitas pelatih yang bakal menggantikan Park Hang-seo di Timnas U-23 Vietnam mulai terkuak.

Meski identitas lengkapnya belum disebutkan, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) mengonfirmasi dia juga berasal dari Korea Selatan.

"Itu pelatih Korea Selatan," kata salah seorang pemimpin VFF kepada Zing News pada Jumat (18/2/2022) pagi waktu setempat.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Soha.vn, Zingnews.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X