SUPERBALL.ID - Pada Selasa, (2/3/2022) kemarin, Timnas U-19 Indonesia resmi menjalankan pemusatan latihan (TC) dan dihadiri oleh ketua umum PSSI yaitu Mochamad Iriawan.
Pemusatan latihan tersebut berjalan sesuai rencana yang dirancang oleh PSSI sebelum bertolak ke Korea Selatan.
Timnas U-19 Indonesia akan bertolak ke Korea Selatan untuk melanjutkan pemusatan latihan dan bertanding melawan klub lokal pada pekan depan.
Di pemusatan latihan hari pertama kemarin, Zainudin Amali selaku Menpora RI pun turut hadir memberikan semangat kepada para pemain.
Para pemain yang mengikuti pemusatan latihan kemarin langsung diberikan menu latihan favorit Shin Tae-yong.
Shin kerap kali terlihat menggunakan menu latihan yang sama dalam beberapa pemusatan latihan pemain Indonesia.
Menu latihan fisik menjadi hal pertama yang diberikan Shin ketika sedang melakukan pemusatan latihan.
Shin sendiri pernah mengatakan bahwa fisik pemain Indonesia sangat tertinggal jauh dari negara-negara lainnya.
Oleh sebab itu, fisik pemain memang jadi fokus utama Shin dalam menangani Timnas indonesia di segala sektor.
Pada hari pertama, latihan fisik yang dilakukan adalah berlari keliling lapangan dipandu oleh pelatih fisik yaitu Shin Sang-gyu.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | PSSI |
Komentar