Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Komentar Blak-blakan Marquez Soal Rossi: Dia Bukan Siapa-siapa

By Imadudin Adam - Jumat, 4 Maret 2022 | 07:41 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat menjalani tes pramusim MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, 5 Februari 2022.
HONDA RACING CORPORATION
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat menjalani tes pramusim MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, 5 Februari 2022.

"Dia bukan salah satu rival untuk persaingan gelar dan dalam beberapa tahun terakhir saya hanya memperhatikan pembalap yang cepat," ujar Marquez dikutip dari GPOne.

"MotoGP kehilangan seorang ikon tetapi kejuaraan terus berlanjut, dan saya pikir musim ini akan menjadi musim yang baik," sambung Si Semut dari Cervera.

Terakhir kali Rossi bersaing sebagai Juara Dunia di MotoGP adalah di tahun 2016 yang saat itu dia finis sebagai runner-up.

Kemudian kemenangan terakhirnya terjadi di tahun 2017 meskipun sebenarnya beberapa kali dia punya kesempatan buat menang.

Franco Uncini selaku legenda balap bahkan mengatakan turunnya performa Rossi merupakan sebuah keuntungan buat MotoGP.

Baca Juga: Profil Hero Tito, The Lion Tito yang Berjuang Secara Mandiri

Saya tidak yakin [MotoGP kehilangan penggemar] meski banyak orang akan kehilangan sosok yang mereka idolakan," ujar Uncini, dilansir dari Gazzetta.it.

"Fakta bahwa Rossi berlomba selama bertahun-tahun tanpa pernah menang telah membuat publik terbiasa dengan protagonis lainnya," sambung juara dunia GP500 itu.

Era baru MotoGP bakal dimulai akhir pekan ini.

MotoGP 2022 akan dibuka oleh seri balap MotoGP Qatar yang digelar di Sirkuit Losail, Qatar pada 4-6 Maret 2022.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Imadudin Adam
Sumber : GPOne.com, Gazzetta.it

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X