SUPERBALL.ID - Bruno Cantanhede menjadi pahlawan kemenangan Persib Bandung atas Arema FC beberapa hari lalu.
Pemain asal Brazil tersebut mampu mencetak dua gol dalam laga yang dimainkan di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali.
Bruno kerap kali dikatakan sebagai transfer gagal Persib, hal itu akibat kurangnya kontribusi yang ia berikan kepada klub.
Ia tercatat sudah memainkan 11 pertandingan bersama Persib Bandung di putaran kedua Liga 1 musim ini.
Dari 11 pertandingan itu, Bruno hanya mampu mencetak 3 gol termasuk yang dibuatnya saat melawan Arema FC.
Saat melawan Arema kemarin, Bruno berhasil mengakhiri periode sembilan laga tanpa mencetak gol.
Sebelum mencetak dua gol melawan Arema, Bruno terakhir kali mencetak gol pada saat bertemu Persita Tangerang, Januari lalu.
Bruno pun mengakui laga kemarin sangat penting, sebab kedua gol di laga itu meningkatkan percaya dirinya.
Kini ia mengaku sudah lega dan sangat puas, dikarenakan usaha yang dilakukannya selama latihan tak sia-sia.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar