Ini adalah pertama kalinya Italia gagal memenangi satu pertandingan pun di putaran final Piala Dunia.
Empat tahun kemudian, Italia tergabung di Grup D bersama Kosta Rika, Inggris, dan Uruguay pada Piala Dunia 2014 di Brasil.
Baca Juga: Penyebab Timnas Italia Gagal ke Piala Dunia 2022, Mancini Minta Maaf
Meski menang 2-1 atas Inggris di laga pembuka, Italia tersingkir usai takluk dari Kosta Rika dan Uruguay dengan skor identik 0-1.
Ini menandai kegagalan kedua berturut-turut Italia untuk mencapai babak 16 besar di putaran final Piala Dunia.
Hasil lebih parah kemudian mereka raih pada edisi berikutnya lantaran gagal lolos ke putaran final.
Italia gagal lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia usai kalah agregat 0-1 dari Swedia di babak play-off.
Itu menandai pertama kalinya tim Negeri Pizza itu gagal lolos ke putaran final Piala Dunia sejak 1958.
Baca Juga: Timnas Italia Gagal ke Piala Dunia 2022, Jorginho Nangis, Roberto Mancini Ditendang?
Teranyar, Italia kembali gagal lolos ke putaran final Piala Dunia untuk kedua kalinya secara beruntun.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar