Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi Berpisah dengan Kas Eupen, Warganet Tolak Rencana Jordi Amat Berkarier di Indonesia

By M Hadi Fathoni - Selasa, 12 April 2022 | 10:11 WIB
Pemain keturunan Indonesia yakni, Jordi Amat, resmi berpisah dengan klubnya saat ini, Kas Eupen.
Pemain keturunan Indonesia yakni, Jordi Amat, resmi berpisah dengan klubnya saat ini, Kas Eupen.

SUPERBALL.ID - Pemain keturunan Indonesia yakni, Jordi Amat, resmi berpisah dengan klubnya saat ini, Kas Eupen.

Kepastian ini bisa dilihat melalui postingan di Instagram resmi milik Kas Eupen yang di unggah pada Senin (11/4/2022).

Selain melalui Instagram resmi, keterangan ini juga bisa dilihat melalui laman resmi milik Kas Eupen.

Dalam keterangan tersebut, Kas Eupen mengatakan bahwa kontrak pemain berusia 30 tahun itu tak akan diperpanjang.

Kas Eupen pun mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Jordi yang telah memberikan segalanya untuk klub.

Selama membela Kas Eupen sejak 2019 lalu, Jordi juga diberi amanat menjadi kapten utama tim tersebut.

Oleh sebab itu Kas Eupen menaruh rasa hormat yang tinggi kepada Jordi.

Mereka pun mendoakan agar Jordi selalu mendapatkan yang terbaik dalam karier sepak bolanya.

"Kapten tim Jordi Amat meninggalkan KAS Eupen," tulis klub tersebut dalam rilisnya.

"Kontrak dengan bek tengah berusia 30 tahun itu, yang akan berakhir pada 30 Juni, tidak akan diperpanjang."

"Jordi Amat datang ke KAS Eupen pada musim panas 2019 dan memainkan 86 pertandingan untuk klub."

"KAS Eupen mengucapkan terima kasih kepada Jordi Amat atas penampilannya dengan seragam KAS Eupen dan komitmennya yang luar biasa kepada klub."

"KAS Eupen mendoakan yang terbaik dan sukses untuk Jordi Amat untuk perjalanan karirnya selanjutnya," jelas keterangan tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by KAS Eupen (@kaseupenofficial)

Baca Juga: PSSI, BIN, dan Kemenkumham Membicarakan Soal Naturalisasi Pemain

Jordi memiliki kontrak bersama Kas Eupen hingga 30 Juni mendatang.

Namun seperti yang dikabarkan di laman resmi klub, Jordi sudah berpamitan dengan rekan setimnya pada Senin lalu.

Hal tersebut dikarenakan Jordi ingin segera melanjutkan kariernya di Indonesia.

Jordi merasa berkarier di liga lokal akan meningkatkan kesempatannya untuk membela Timnas Indonesia.

"Jordi Amat mengucapkan selamat tinggal kepada tim Senin ini dan berencana untuk melanjutkan karirnya di Indonesia."

"Pemain Spanyol itu telah mengajukan kewarganegaraan Indonesia dan merupakan calon untuk masuk ke tim nasional Indonesia."

Namun rencana Jordi untuk berkarier di kompetisi sepak bola Indonesia ditolak mentah-mentah oleh warganet.

Para warganet Indonesia langsung ramai-ramai menyerbu kolom komentar Instagaram Kas Eupen dan Jordi Amat.

Mereka sangat berharap agar Jordi tetap tinggal dan berkarier di Eropa.

Baca Juga: Tak Masuk Kalender FIFA, Ini Alasan SEA Games 2021 Bisa Jadi Ajang Debut Sandy Walsh dan Jordi Amat di Timnas Indonesia

Para warganet khawatir jika Jordi berkarier di Indonesia maka penampilannya akan merosot drastis.

Tagar #StayInEurope pun menghiasi kolom komentar Instagram Jordi dan KAS Eupen.

"Tetap berada di Eropa untuk menjaga performa permainanmu, tolong," tulis akun @arifmddd.

"Jangan main di Liga 1 Indonesia," tulis @muhammadtaufiqisp.

Warganet juga melarang Jordi untuk berkarier di kompetisi sepak bola Asia.

Hal tersebut demi mencegah isu yang mengatakan bahwa sebuah klub asal Malaysia tertarik menggunakan jasa Jordi.

Klub Malaysia yang dimaksud adalah Johor Darul Ta'zim (JDT).

Para warganet tetap ingin Jordi berkarier di Eropa dikarenakan hal tersebut akan membanggakan bagi Indonesia.

Namun hingga kini belum ada tanggapan dari Jordi mengenai kemana musim depan ia berlabuh.

Sebab belum ada tawaran-tawaran yang datang dari klub Indonesia maupun luar negri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : As-Eupen.be/en

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X