Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Rekap Piala Thomas 2022 - Kalahkan Thailand, Tim Indonesia Berhasil Melaju ke Babak Perempat Final

By M Hadi Fathoni - Selasa, 10 Mei 2022 | 01:21 WIB
Aksi pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, pada pertandingan Indonesia vs Singapura di babak penyisihan Grup A Thomas Cup 2022 yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand.
DOKUMENTASI PBSI
Aksi pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, pada pertandingan Indonesia vs Singapura di babak penyisihan Grup A Thomas Cup 2022 yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Vitidsarn tampil begitu superior untuk memastikan keunggulan Thailand atas Indonesia di pertandingan pertama.

Kekalahan ini menjadi yang kedua kalinya bagi Anthony Sinisuka Ginting pada ajang Piala Thomas 2022.

Thailand unggul 1-0 atas Indonesia berkat kemenangan yang diraih oleh Vitidsarn.

Baca Juga: Hasil Piala Thomas 2022 - Buat Lawan Terpelanting, Ahsan/Hendra Bawa Indonesia Samakan Kedudukan

Di pertandingan kedua, Indonesia menurunkan ganda putra andalannya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Ahsan/Hendra akhirnya memainkan laga pertama mereka di ajang Piala Thomas 2022.

Ganda putra Indonesia ini tidak ikut bertanding kala Indonesia berhasil melumat Singapura dengan skor 4-1 di laga perdana, Minggu (8/5/2022).

Di pertandingan pertamanya kali ini, Ahsan/Hendra bertemu ganda putra Thailand, Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong.

Pada gim pertama, Ahsan/Hendra begitu mendominasi jalannya pertandingan.

Mereka kerap kali melakukan serangan-serangan cepat ke arah pertahanan Charoenkitamorn/Yordphaisong.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.