SUPERBALL.ID - Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, menjadi pemuncak daftar atlet dengan bayaran tertinggi selama 12 bulan terakhir versi majalah Forbes.
Pada Rabu (11/5/2022), majalah asal Amerika Serikat (AS) itu merilis daftar 10 atlet dengan bayaran tertinggi di dunia.
Angka tersebut mencakup seluruh pendapatan yang diperoleh atlet dalam kurun waktu 1 Mei 2021 hingga 1 Mei 2022.
Pendapatan tersebut meliputi pendapatan di lapangan (hadiah uang, gaji dan bonus) serta di luar lapangan (sponsor, iklan, dan pendapatan lisensi).
Baca Juga: Soal Debat Lionel Messi Vs Cristiano Ronaldo, Eks Kiper Man United: CR7 Masih Nomor 1
Adapun daftar tersebut mencakup atlet yang aktif pada cabang olahraga mana pun selama periode waktu 12 bulan terakhir.
Hasilnya, Messi menjadi atlet dengan bayaran tertinggi di dunia dalam kurun waktu satu tahun terakhir.
Megabintang asal Argentina itu mengungguli bintang NBA LeBron James dan juga rivalnya Cristiano Ronaldo.
Messi memperoleh 130 juta dolar AS atau sekitar 1,9 triliun rupiah selama 12 bulan terakhir.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Forbes.com |
Komentar