Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Saddil Ramdani Tampil Moncer di Sabah FC, Bakal Nular ke Timnas U-23 Indonesia?

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 18 Mei 2022 | 12:28 WIB
Saddil Ramdani membukukan 2 assist dalam kemenangan Sabah FC atas Penang FC dengan skor 4-2 dalam lanjutan Liga Super Malaysia di Stadion Bandar Raya, Selasa (17/5/2022) malam WIB.
YOUTUBE UNIFI
Saddil Ramdani membukukan 2 assist dalam kemenangan Sabah FC atas Penang FC dengan skor 4-2 dalam lanjutan Liga Super Malaysia di Stadion Bandar Raya, Selasa (17/5/2022) malam WIB.

Mantan pemain Persela Lamongan itu menjadi pahlawan kemenangan Sabah FC setelah mencetak gol pada menit ke-110.

Tendangannya dari luar kotak penalti membuat tim asuhan Ong Kim Swee itu meraih kemenangan dengan skor 2-1.

Empat hari kemudian, Saddil kembali tampil gemilang kala Sabah FC bersua Penang FC dalam laga lanjutan Liga Super Malaysia.

Bermain di Stadion Bandar Raya, Selasa (17/5/2022) malam WIB, pemain berusia 23 tahun itu mampu menyumbang dua asis.

Tampil sejak menit awal, Saddil membuat asis pertama untuk membuka keunggulan Sabah FC pada menit ke-22.

Baca Juga: Thailand Punya Statistik Istimewa Tiap Kali Lolos Semifinal SEA Games, Timnas U-23 Indonesia Wajib Waspada

Dari sisi kanan, Saddil mengirim umpan silang rendah yang berhasil ditanduk oleh kapten Sabah FC, Baddrol Bakhtiar.

Pada babak kedua, Saddil mencatat asis keduanya untuk gol yang dicetak oleh Jackson de Souza di menit ke-58.

Umpan silang Saddil dari sisi kanan dimanfaatkan oleh Jackson untuk membawa timnya unggul 2-1 atas Penang sebelum menang 4-2.

Kini, Saddil Ramdani kembali akan memperkuat Timnas U-23 Indonesia saat melawan Thailand, Kamis (19/5/2022) malam WIB.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X