Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persis Solo Bakal Tancap Gas di Turnamen Pramusim, Pelatih Baru Didatangkan

By Wibbiassiddi - Selasa, 31 Mei 2022 | 20:01 WIB
Asisten pelatih baru Persis Solo asal Brasil, Felipe Chaves de Farias di Stadion Sriwedari, Senin (30/5/2022).
TIM MEDIA PERSIS SOLO
Asisten pelatih baru Persis Solo asal Brasil, Felipe Chaves de Farias di Stadion Sriwedari, Senin (30/5/2022).

SUPERBALL.ID - Persis Solo resmi mendatangkan dua pelatih baru, ini menjadi pertanda di turnamen pramusim mereka akan tampil maksimal.

Dua pelatih yang baru datang adalah Andri Ramawi Putra dan Felipe Chaves de Farias (pelatih fisik).

Andri bukanlah nama yang asing bagi pelatih Persis Solo, Jacksen F Tiago, karena sebelumnya mereka berdua pernah melakukan kerja sama.

Andri mengaku bekerja sama dengan Jacksen sangat memberinya banyak pengalaman.

Baca Juga: Boaz Solossa Bulatkan Tekad Bela PSS Sleman, Talenta Muda Bakal Tenggelam?

"Sebelumnya memang mendapat tawaran langsung dari coach Jacksen untuk bergabung bersama Persis," ujar Andri dilansir SuperBall.id dari laman Persis.

"Selama bekerja sama dengannya, di luar teknis kepelatihan saya dapat mengembangkan kompetensi yang saya miliki."

Sementara bagi Felipe Chaves de Farias, ini adalah pengalaman pertama buatnya untuk melatih Persis Solo.

Meski baru pertama kali, pelatih asal Brasil itu merasa senang karena proses adaptasi berjalan dengan baik.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : persissolo.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X