Hanya diikuti oleh lima tim peserta, Timnas Futsal Indonesia mampu meraih medali perak, lagi-lagi hanya kalah dari Thailand.
Kebangkitan futsal Indonesia pada tahun ini kemudian menjadi sorotan media Vietnam, Lao Dong.
Lao Dong mengakui bahwa Timnas Futsal Vietnam selalu gagal menunjukkan keunggulan atas Indonesia.
Baca Juga: Ini Calon Lawan Timnas Futsal Indonesia Dalam Laga Uji Coba Sebelum Piala Asia Futsal 2022
Di samping itu, Lao Dong juga memuji kualitas beberapa pemain Indonesia termasuk penjaga gawang Muhammad Albagir.
"SEA Games 2021 dan Piala AFF Futsal 2022 menunjukkan bahwa tim futsal Vietnam menghadapi banyak kesulitan dan nyaris tidak menunjukkan keunggulannya melawan Indonesia."
"Indonesia tidak kekurangan pemain berbakat dan berkualitas yang setara dengan pemain kami."
"Di antaranya Syauqi Saud, Ardiansyah Nur, Muhammad Rizki Xavier, dan kiper Muhammad Albagir."
"Di Piala AFF, Albagir meraih gelar penjaga gawang terbaik dan pada SEA Games 2021, ia menyebabkan banyak kesulitan untuk Thailand dan Vietnam," tulis Lao Dong.
Baru-baru ini, dunia futsal Indonesia juga dihebohkan dengan kedatangan bintang futsal dunia asal Portugal, Ricardinho.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Laodong.vn |
Komentar