Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala AFF U-19 2022 - Punya Peluang Singkirkan Timnas U-19 Indonesia, Vietnam Ogah Kerja Sama dengan Thailand?

By Ragil Darmawan - Minggu, 10 Juli 2022 | 09:35 WIB
Bek timnas U-19 Vietnam, Vu Van Son (kanan), sedang menekel bola yang dikuasai pemain timnas U-19 Indonesia bernama Rabbani Tasnim Siddiq (kiri) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 2 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas U-19 Vietnam, Vu Van Son (kanan), sedang menekel bola yang dikuasai pemain timnas U-19 Indonesia bernama Rabbani Tasnim Siddiq (kiri) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 2 Juli 2022.

Jika skor akhir Vietnam dan Thailand 0-0, maka tim yang akan tersingkir adalah Thailand.

Akan tetapi jika Vietnam dan Thailand imbang dengan mencetak gol (1-1, 2-2 dst), maka tim yang akan tersingkir adalah Indonesia.

Hal itu dikarenakan saat Indonesia melawan Vietnam dan Thailand, pertandingan berakhir imbang hanya 0-0.

Meski Vietnam punya peluang untuk 'kerja sama' dengan Thailand demi menyingkirkan Indonesia, Dinh The Nam tampaknya tidak ingin mengambil risiko.

Menurutnya, jika ia menargetkan hasil imbang kepada anak asuhnya dengan fokus di lini pertahanan, hal itu dirasa cukup berisiko dan berakhir kekalahan.

Oleh sebab itu, Dinh The Nam meminta para pemainnya untuk tetap mengatur lini pertahanan dan juga serangan tim.

"Semua orang tahu bahwa U-19 benar-benar tidak stabil," ujar Dinh The Nam dalam konferensi pers sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Soha.vn.

"Jika kami menempatkan tujuan imbang dengan para pemain, itu tidak baik."

"Jika kita menentukan permainannya seri, kemungkinan kalah sangat besar."

"Kami harus mendefinisikan mentalitas itu untuk mengatur pertahanan dan serangan, bukan hanya pertahanan."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X