Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala AFF U-19 2022 - Pelatih Malaysia Bocorkan Taktiknya untuk Singkirkan Vietnam

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 14 Juli 2022 | 21:03 WIB
Pelatih timnas U-19 Malaysia, Hassan Sazali Mohd Waras, nampak sumringah saat sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 13 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-19 Malaysia, Hassan Sazali Mohd Waras, nampak sumringah saat sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 13 Juli 2022.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-19 Malaysia, Hassan Sazali Waras, membocorkan taktik yang ia terapkan untuk mengalahkan Vietnam di semifinal Piala AFF U-19 2022.

Timnas U-19 Vietnam harus mengakui keunggulan Timnas U-19 Malaysia di babak semifinal Piala AFF U-19 2022.

Bermain di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (13/7/2022) sore WIB, Malaysia menang dengan skor 3-0.

Malaysia mencetak gol pembuka pada menit ke-25 melalui sepakan melengkung Adam Farhan dari luar kotak penalti.

Baca Juga: DIpermalukan Tim Non Unggulan Piala AFF U-19 2022, Thailand Langsung Dirujak Para Pendukungnya

Tim Negeri Jiran itu kemudian menggandakan keunggulan pada menit ke-70 lewat gol Haiqal Haqeemi usai menerima umpan Haqimi Azim.

Gol Haykal Danish melalui situasi serangan balik di penghujung laga kemudian menutup kemenangan Malaysia.

Usai pertandingan, Hassan Sazali mengaku sangat bersyukur dan mengapresiasi penampilan anak-anak asuhnya.

“Pertama-tama, terima kasih Alhamdulillah dan selamat kepada para pemain, pelatih dan manajemen tim yang telah bekerja sama untuk menghasilkan kesuksesan ini."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SinarHarian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X