Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sempat Tertinggal Lebih Dulu, Pelatih Arema FC Ungkap Kunci Comeback atas PSIS Semarang

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 31 Juli 2022 | 11:10 WIB
Pelatih Eduardo Almeida saat memimpin latihan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Kamis (19/5/2022).
INSTAGRAM/@AREMAFCOFFICIAL
Pelatih Eduardo Almeida saat memimpin latihan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Kamis (19/5/2022).

SUPERBALL.ID - Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, mengungkap kunci kemenangan timnya atas PSIS Semarang pada laga pekan kedua Liga 1 2022-2023.

Bermain di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (30/7) malam, Arema FC menang dengan skor 2-1.

Klub berjuluk Singo Edan itu sempat tertinggal lebih dulu pada menit ke-75 lewat gol Taisei Marukawa.

Tim besutan Eduardo Almeida itu kemudian mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-79 melalui gol Ilham Udin Armaiyn.

 Baca Juga: Kalah dari PSM Makassar, Coach Teco Langsung Lakukan Evaluasi Besar untuk Bali United

Gol kemenangan Arema FC tercipta pada menit ke-90+5 lewat gol perdana Sergio Silva dari situasi sepak pojok.

Kemenangan yang diraih Arema FC setelah tertinggal lebih dulu menunjukkan bahwa mereka memiliki semangat pantang menyerah.

Bahkan, semangat itu terus berkobar sampai detik terakhir di menit terakhir tambahan waktu babak kedua.

Semangat pantang menyerah ini diakui Almeida sebagai kunci kemenangan timnya atas PSIS Semarang.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Ligaindonesiabaru.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X