Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persija Jakarta di Jalur Tepat untuk Jadi Juara, Pekan Ketiga Liga 1 2022/2023 Harus Menang

By Wibbiassiddi - Kamis, 4 Agustus 2022 | 14:39 WIB
Bek Persija Jakarta, Hansamu Yama Pranata, sedang menguasai bola.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek Persija Jakarta, Hansamu Yama Pranata, sedang menguasai bola.

Pemain berusia 27 tahun itu berharap bisa terus bermain maksimal hingga 90 menit.

Menurutnya, kekurangan Persija Jakarta di dua pertandingan awal adalah karena faktor konsentrasi.

Sehingga mereka hanya bermain dengan baik di babak pertama, tetapi tidak pada babak kedua.

"Kami memulai dengan baik di babak pertama, tapi di babak kedua performa kami menurun karena kurangnya konsentrasi."

Baca Juga: Persija Jakarta Waspada, Hansamu Yama: PSM Makassar Bukan Hanya Wiljan Pluim

"Tapi hal tersebut sudah menjadi evaluasi pelatih dan sudah disampaikan ke saya dan teman-teman yang lain."

Dengan adanya evaluasi dari pelatih, Hansamu Yama berharap bisa menampilkan permainan terbaik di pekan ketiga Liga 1.

"Semoga dengan adanya evaluasi tersebut tim bisa bermain lebih baik di pertandingan berikutnya."

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, yakin dengan skuad yang dimilikinya, terlebih dengan adanya Yusuf Helal.

"Yusuf adalah pemain yang fantastis. Pemain berpostur sangat tinggi namun sangat baik bermain bola bawah," ujar Thomas Doll.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Persija.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X