Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Terkesan Melihat Luapan Emosi Timnas U-16 Indonesia dan Fans Usai Tekuk Myanmar

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 11 Agustus 2022 | 16:27 WIB
Skuad timnas U-16 Indonesia pada pertandingan  melawan Myanmar pada babak semifinal Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (10/8/2022).
PSSI
Skuad timnas U-16 Indonesia pada pertandingan melawan Myanmar pada babak semifinal Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (10/8/2022).

Setelah memastikan kemenangan, tampak para pemain Timnas U-16 Indonesia berderai air mata tanda haru.

Begitu juga dengan pelatih Indonesia Bima Sakti yang tampak menangis bersama asistennya.

Setelahnya, seluruh pemain dan staf pelatih berdiri melingkar di tengah lapangan sembari menyanyikan lagu nasional.

Mereka pun bernyanyi dengan penuh penghayatan hingga beberapa pemain tidak kuasa menahan air mata kebahagiaan.

Baca Juga: Bikin Fans Senam Jantung, Bima Sakti Minta Maaf Usai Bawa Timnas U-16 Indonesia ke Final Piala AFF U-16 2022

Luapan emosi dari para pemain, staf pelatih, hingga penggemar tersebut pun menuai pujian dari media Vietnam, Soha.

Soha terkesan dengan luapan emosi tersebut mengingat Piala AFF U-16 2022 tidak seprestisius Piala AFF di kelompok umur lainnya.

"Perasaan itu mungkin tidak sehebat kemenangan 2-1 atas Vietnam di babak penyisihan grup, ketika banyak pemain Indonesia ambruk di lapangan dan terisak-isak tepat setelah peluit akhir dibunyikan."

"Namun Indonesia masih dengan jelas menunjukkan betapa bahagianya mereka dengan kemenangan atas Myanmar untuk mencapai final Piala AFF U-16."

"Di tribun, para penonton juga berlama-lama untuk bersenang-senang dengan para pemain."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X