Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia - Belajar dari Fans Inggris di Euro 2020, Qatar Minta Suporter Jaga Sikap

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 2 September 2022 | 17:08 WIB
Suporter sepak bola berkumpul di monumen jam hitung mundur Piala Dunia 2022 di Doha, Qatar (16/6/2022).
MUSTAFA ABUMUNES/AFP
Suporter sepak bola berkumpul di monumen jam hitung mundur Piala Dunia 2022 di Doha, Qatar (16/6/2022).

SUPERBALL.ID - Qatar selaku tuan rumah Piala Dunia 2022 berharap seluruh suporter negara peserta bisa menjadi sikap saat mendukung tim kebanggannya.

Harapan tersebut disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Qatar, Sheikh Mohammed bin Abdulrahman Al Thani.

Sheikh Mohammed tidak ingin aksi yang dilakukan suporter Timnas Inggris di Euro 2020 lalu kembali terulang.

Kala itu, suporter Inggris melakukan aksi vandalisme setelah The Three Lions kalah dari Italia di final.

Baca Juga: Peserta Piala Dunia - Profil Timnas Jerman, Menanti Duel Terpanas di Fase Grup

Mereka melampiaskan kemarahan dengan memecahkan botol kaca dan meninggalkan sampah berserakan di London.

“Saya pikir ini adalah acara besar pertama yang membawa kebahagiaan bagi orang-orang dan kami sangat ingin melihat itu terjadi dan kami berharap semua orang datang ke Doha untuk melihat negara kami, untuk menikmati keramahan kami, dan juga untuk berperilaku,” kata Sheikh kepada Channel News Asia (CNA).

Pernyataan Sheikh Mohammed itu sebagai tanggapan atas pertanyaan tentang bagaimana negaranya menangani hooligan Piala Dunia, yang menurutnya setiap turnamen memiliki sisi positif dan negatifnya.

“Apa yang kami fokuskan sebenarnya adalah bagaimana membuat pengalaman penggemar terbaik," kata Sheikh Mohammed.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Channel News Asia, Dohanews.co

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X