SUPERBALL.ID - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah memulihkan partisipasi Timnas U-20 Australia di Grup H Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Sebelumnya, Australia telah meminta untuk mundur dari Grup H Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Salah satu alasan dari Federasi Sepak Bola Australia (FFA) yaitu karena kekhawatiran tentang situasi keamanan yang tidak stabil di tempat laga tersebut bergulir, yakni Irak.
Apabila Australia memilih mundur, maka Grup H hanya akan tersisa tiga tim yaitu Irak, India dan Kuwait.
Namun, AFC kemudian memutuskan untuk memindahkan venue Grup H ke negara lain karena juga khawatir dengan situasi yang tidak stabil di Irak.
Oleh sebab itu, Australia membatalkan tur latihan persahabatan di Spanyol dan mengajukan permohonan kepada AFC untuk kembali bermain di Grup H Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Menurut informasi terbaru, AFC kabarnya telah menyetujui Australia untuk kembali bermain.
Sebelumnya, Federasi Sepak Bola India juga dinyatakan lolos dari skors FIFA, sehingga Timnas U-20 India siap berlaga di Grup H.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar