Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Thailand Terancam Gagal Susul Timnas U-20 Indonesia ke Piala Asia U-20 2023, Ini Kata Pelatihnya

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 20 September 2022 | 15:01 WIB
Pelatih timnas U-19 Thailand, Salvador Valero Garcia, nampak sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 15 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-19 Thailand, Salvador Valero Garcia, nampak sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 15 Juli 2022.

SUPERBALL.ID - Timnas U-20 Thailand terancam gagal menyusul Timnas U-20 Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023.

Hal ini menyusul kekalahan 0-1 Thailand dari Oman pada laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Kekalahan tersebut membuat Thailand hanya mampu finis kedua di klasemen Grup G dengan 6 poin dari 3 laga.

Dengan demikian, Thailand dipastikan gagal menyegel tiket otomatis ke putaran final sebagai juara grup.

Baca Juga: Kondisi Cahya Supriadi, Penjaga Gawang Timnas U-20 Indonesia Harus Istirahat Total Selama Satu Minggu

Thailand sejatinya masih memiliki peluang lolos ke putaran final sebagai salah satu dari lima runner-up terbaik.

Untuk saat ini, Thailand berada di peringkat kelima klasemen runner-up terbaik dengan 6 poin dan selisih gol +3.

Mereka memiliki jumlah poin dan selisih gol yang sama dengan Suriah di peringkat keempat, namun kalah dalam poin disiplin.

Akan tetapi, posisi Thailand masih bisa tergeser lantaran pertandingan di Grup H belum dimainkan.

Apabila tim runner-up di Grup H nantinya memiliki hasil yang lebih baik, Thailand dipastikan tersingkir.

Laga di Grup H, yang dihuni Australia, Irak, India, dan Kuwait, baru akan dilangsungkan pada 14-18 Oktober mendatang.

Kegagalan Thailand menentukan nasib kelolosan di tangan sendiri membuat para penggemar mereka kecewa.

Namun sebaliknya, pelatih Thailand Salvador Valero Garcia tidak berpikir demikian.

Pelatih asal Spanyol itu yakin timnya masih punya peluang lolos dan yang dibutuhkan saat ini adalah keberuntungan.

"Ketika saya kalah dari Oman 0-1, saya masih percaya diri sampai menit terakhir bahwa Thailand bisa lolos ke Piala Asia U-20 2023."

Baca Juga: Pelatih Malaysia Bermimpi Kualitas Timnya Bisa Sejajar dengan Korea Selatan Usai Gagal di Kualifikasi Piala Asia U-20

"Sekarang kami berada di urutan kedua grup dan menantikan keberuntungan untuk hasil di Grup H. Kami bangga dengan enam poin yang kami raih."

"Kami ingin menang melawan Oman untuk lolos secara otomatis, tetapi sayangnya kami tidak berhasil."

"Tapi kami masih punya banyak harapan. Dalam situasi saat ini, kami masih percaya diri sampai akhir," ucap Garcia.

Tak lupa, ia juga memberikan apresiasi kepada para pemainnya yang tampil dengan semangat juang yang tinggi.

"Saya bangga dengan para pemain dan mereka menunjukkan semua kemampuan mereka di lapangan," kata Garcia.

"Terutama semangat juang sampai menit terakhir melawan Oman untuk meraih kemenangan, seperti saat melawan Filipina," tambahnya.

Kendati demikian, Garcia menyadari bahwa ia telah mengecewakan penggemar dan tetap menyampaikan permintaan maaf.

"Terima kasih atas semua dukungan dari para penggemar, terutama mereka yang datang ke stadion."

"Kami juga mohon maaf karena tidak mendapatkan hasil terbaik," kata Garcia, dikutip SuperBall.id dari Soha.

Saat ini, wakil Asia Tenggara yang sudah memastikan diri lolos ke Piala Asia U-20 2023 hanya Indonesia dan Vietnam.

Baca Juga: Shin Tae-yong Alihkan Fokus pada Timnas Indonesia di FIFA Match Day, Curacao Peringkat 84 Dunia Jadi Lawan Sepadan untuk Skuad Garuda

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X