Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia - Didier Deschamps Tantang Olivier Giroud Buktikan Kemampuan Andai Ingin Ikut Timnas Prancis ke Qatar

By M Hadi Fathoni - Selasa, 20 September 2022 | 22:30 WIB
Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps mengatakan akan menerapkan gaya melatih seperti milik Juventus jika dirinya mengarsiteki sebuah klub.
TWITTER.COM/JUVEFANINFOFR
Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps mengatakan akan menerapkan gaya melatih seperti milik Juventus jika dirinya mengarsiteki sebuah klub.

SUPERBALL.ID - Didier Deschamps berencana untuk memasukkan nama Olivier Giroud ke dalam skuad Timnas Prancis di Piala Dunia 2022 Qatar.

Beberapa waktu lalu, Olivier Giroud mencurahkan isi hatinya kepada salah satu media asal Prancis yakni L'Equipe.

Penyerang AC Milan tersebut menegaskan bahwa dirinya masih ingin membela Timnas Prancis di ajang Piala Dunia 2022.

Akan tetapi, Giroud sadar bahwa persaingan untuk masuk ke skuad Prancis tidaklah mudah.

Sebab tim berjuluk Les Bleus itu sudah memiliki beberapa nama bomber mentereng.

Timnas Prancis sudah memiliki Kylian Mbappe, Karim Benzema, Antoine Griezmann, Ousmane Dembele, dll.

Terlebih lagi, usia Giroud sudah akan memasuki 36 tahun pada saat Piala Dunia 2022 Qatar bergulir.

Oleh sebab itu, Giroud harus bekerja keras demi mendapat kesempatan masuk ke dalam skuad Prancis.

"Saya harap saya belum selesai dengan Prancis, memiliki keinginan untuk bermain itu penting di usia saya," ucap Giroud seperti dikutip SuperBall.id dari L'Equipe.

"Saya tidak tahu apakah saya akan berada di sana, tetapi itu harus menjadi tujuan untuk memiliki kesempatan bermain di Piala Dunia ketiga."


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Sportskeeda.com, Lequipe.fr

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X