Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas U-17 Indonesia Tersingkir, Ini Daftar Tim yang Lolos ke Piala Asia U-17 2023

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 10 Oktober 2022 | 08:51 WIB
Timnas U-17 Malaysia tampak merayakan gol dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 9 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Timnas U-17 Malaysia tampak merayakan gol dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 9 Oktober 2022.

Sebagai informasi, hanya 10 juara grup dan 6 runner-up terbaik yang berhak lolos ke Piala Asia U-17 2023.

Adapun Timnas U-17 Indonesia hanya berada di peringkat ke-7 klasemen runner-up terbaik dengan 3 poin dan selisih gol -3.

Arkhan Kaka dkk hanya kalah selisih satu gol dari Laos yang menduduki peringkat keenam klasemen runner-up terbaik.

Perlu diketahui, hasil melawan tim peringkat keempat dalam grup dengan empat tim tidak akan dihitung untuk peringkat runner-up terbaik.

Baca Juga: Timnas U-17 Indonesia Kalah Lawan Malaysia, Tiket Putaran Final Masih Ada?

Pun demikian dengan hasil melawan tim peringkat keempat dan kelima dalam grup dengan lima tim.

Artinya, poin Indonesia saat melawan Guam dan Palestina tidak dihitung untuk peringkat runner-up terbaik.

Lantas, siapa saja tim yang memastikan diri lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023?

Selain Malaysia, ada sembilan tim lain yang menyegel tiket ke putaran final sebagai juara grup.

Tim-tim tersebut adalah Jepang, Qatar, Arab Saudi, Yaman, Vietnam, Australia, Tajikistan, Iran, dan Uzbekistan.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : The-AFC.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X