Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Banyak Pemain Timnas Indonesia Bela Iwan Bule, Mungkinkah Ada Perintah? Ini Jawaban PSSI

By Wibbiassiddi - Jumat, 14 Oktober 2022 | 15:15 WIB
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Sonhadji, sedang memberikan keterangan pers ditemani sejumlah rekannya salah satunya Yunus Nusi di Komnas HAM, Jakarta, 13 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Sonhadji, sedang memberikan keterangan pers ditemani sejumlah rekannya salah satunya Yunus Nusi di Komnas HAM, Jakarta, 13 Oktober 2022.

Menurut Sekjen PSSI, Yunus Nusi, tidak ada perintah pada para pemain terlebih pada pelatih Timnas Indonesia.

"Tidak ada (arahan). Anak-anak ke Ketum itu sudah menganggap sebagai orang tua mereka," ujar Yunus Nusi.

Menurut Yunus Nusi, apa yang dilakukan oleh Shin Tae-yong dan para pemain Timnas Indonesia adalah keinginan mereka sendiri.

Baca Juga: Messi-nya Thailand Kritik Pemain Muda yang Minim Prestasi, Beda dari Skuad Timnas Indonesia?

Hal tersebut didasarkan pada perlakuan Mochamad Iriawan pada para pemain dan pelatih Timnas Indonesia.

"Karena Ketum sudah memperhatikan anak-anak timnas kayak anaknya sendiri."

"Kan mereka (pemain) lihat sendiri bagaimana kepemimpinan Ketum kepada timnas, jangankan hotelnya, kaus kaki saja diperhatikan Ketum."

"Makanya anak-anak begitu (mendukung) kepada Ketum."

Sementara anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Sonhadji, mengatakan bahwa Mochamad Iriawan atau pria yang akrab disapa Iwan Bule itu sudah melakukan tanggung jawabnya dengan langsung datang ke Kanjuruhan.

"PSSI sangat bertanggung jawab. Pertanggungjawaban dalam bentuk apa? Sehari setelah kejadian pagi Ketua Umum terbang ke Malang," ujar Sonhadji kepada awak media termasuk BolaSport.com di Kantor Komnas HAM, Jakarta, Kamis (13/10/2022).

Baca Juga: Drawing Piala Asia U-17 2023 - Vietnam dan Malaysia Bisa Tergabung di Grup yang Menarik

"Ini lah satu bentuk tanggung jawab dan beliau delapan hari di Malang menghadapi semua itu."

"Lalu mengatur pentingnya investigasi dan datangi korban serta yang lain-lain."

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X