SUPERBALL.ID - Gilang Widya Permana atau yang biasa dikenal sebagai Juragan 99 menegaskan bahwa pengunduran dirinya dari status Presiden Arema FC tak ada paksaan dari pihak manapun.
Gilang Widya Permana menghadiri sesi konferensi pers di kantor Arema FC pada Sabtu (29/10/2022).
Hadirnya Gilang dalam sesi konferensi tersebut nyatanya membawa kabar yang mengejutkan.
Pebisnis muda tersebut mengumumkan bahwa dirinya mundur dari statusnya sebagai Presiden Arema FC.
Pengumuman mengejutkan ini tak lepas dari tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruham pada 1 Oktober 2022 silam.
Gilang mengaku bahwa dirinya mengalami kesedihan yang sangat mendalam akibat tragedi tersebut.
Selain itu, Gilang juga mengalami trauma di dunia sepak bola.
Oleh sebab itu, dirinya ingin beristirahat terlebih dahulu dari hiruk pikuk dunia sepak bola Tanah Air.
Satu-satunya jalan agar dirinya bisa beristirahat adalah dengan mundur dari kursi Presiden Arema FC.
"Posisi Presiden Arema FC sebenarnya adalah posisi kehormatan. Saya sebagai investor diberi jabatan presiden klub dari owner dan jajaran direksi," ucap Gilang, dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar