SUPERBALL.ID - Dua calon pemain naturalisasi terlihat bergabung mengikuti latihan bersama Timnas U-20 Indonesia di Turki.
Dua pemain tersebut adalah Ivar Jenner dan Justin Hubner, meski baru bergabung kedua pemain tadi tidak mengalami kesulitan.
Pengalaman bermain bersama Timnas U-20 Indonesia menjadi salah satu hal penting untuk dua calon naturalisasi tersebut.
Pasalnya mereka bisa mengenal sepak bola Indonesia sekaligus lebih akrab lagi dengan pemain-pemain Timnas U-20 Indonesia.
Bagi Ivar Jenner, kesempatan berlatih bersama cukup bagus untuk lebih kompak dalam bermain.
"Saya merasa senang menjalani latihan perdana bersama tim hari ini, senang rasanya saya bisa bertemu dengan rekan setim, dengan staf pelatih, jadi saya merasa baik di latihan pertama ini," ujar Ivar dikutip SuperBall.id dari laman PSSI.
Sementara bagi Justin, dia ingin tetap bersama timnas U-20 Indonesia, termasuk ketika TC di Spanyol.
"Sangat bagus, hari ini (kemarin) latihan perdana saya, bagus untuk belajar dan bertemu bersama teman-teman setim dan para staf, ini jadi hari yang bagus."
"Saya harap bisa ikut sesi-sesi latihan selanjutnya bersama tim," harap Justin.
Sebagai informasi, Timnas U-20 Indonesia memang masih berada di Turki hingga 15 November 2022.
Setelah itu mereka akan terbang ke Spanyol untuk mengikuti Turnamen Pinatar Arena.
Turnamen itu akan menjadi uji coba penting untuk Timnas U-20 Indonesia.
Pasalnya, Turnamen Pinatar Arena akan diikuti tim-tim hebat seperti Norwegia, Republik Ceska, Prancis, Jepang, Arab Saudi, Slovakia, Spanyol dan Denmark.
Mendatangkan dua pemain naturalisasi adalah opsi alternatif Timnas U-20 Indonesia untuk mendapatkan hasil terbaik di Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.
Karena itulah mereka tetap melakukan TC di dua negara Eropa, yakni Turki dan Spanyol.
Pada Piala Dunia U-20 2023, Timnas U-20 Indonesia harus mendapatkan hasil terbaik, minimal lolos dari fase grup.
Hal tersebut karena Timnas U-20 Indonesia adalah tuan rumah dalam Piala Dunia U-20 2023.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | PSSI |
Komentar