Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Masuk Skuad Timnas Filipina, Sato Ingin Fokus di Liga 1 Bersama Persib Bandung

By Wibbiassiddi - Senin, 21 November 2022 | 03:50 WIB
Gelandang Persib Bandung, Daisuke Sato.
PERSIB.ID
Gelandang Persib Bandung, Daisuke Sato.

Dengan 60 caps, Daisuke yakin jika diberi kesempatan akan bisa memberikan yang terbaik untuk Timnas Filipina.

"Saya sudah bermain untuk timnas sejak berusia 18 tahun dan sekarang sudah mengumpulkan 60 caps."

Karena tidak bermain di Piala AFF 2022, Daisuke Sato berharap Liga 1 segera bergulir kembali pada Desember 2022.

Baca Juga: Selesai TC di Yogyakarta, Pelatih Borneo FC Puas dengan Perkembangan Tim

"Tentu saja kita berharap Liga 1 akan bisa bergulir di bulan Desember 2022."

"Karena itu fokus saya saat ini untuk Persib, karena saya punya kontrak yang harus dihormati di sini."

Sementara itu, pelatih Persib Bandung Luis Milla sudah melakukan antisipasi jika Liga 1 dimulai kembali.

Jika dimulai pada Desember 2022, maka seluruh tim di Liga 1 harus menjalani jadwal yang cukup ketat.

Tapi Luis Milla yakin timnya bisa mengantisipasi hal tersebut dan mendapatkan hasil terbaik.

"Itu normal, bagi saya situasi sekarang akibat tragedi tersebut liga dihentikan dua bulan dan liga juga harus memulai lagi pertandingannya,” ujar Luis Milla.

Baca Juga: Juru Gedor PSIS Semarang Paksa PSSI dan PT LIB untuk Segera Gulirkan Liga 1: Pekerjaan Harus Terus Berjalan!

“Menurut saya tidak masalah harus bermain di jadwal padat karena kami mempunyai komposisi tim sangat bagus."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X