SUPERBALL.ID - Pelatih Qatar, Felix Sanchez, langsung mengungkapkan rencana timnya usai resmi tersingkir dari ajang Piala Dunia 2022.
Berstatus sebagai tim tuan rumah Piala Dunia 2022 ternyata tak membuat Qatar memiliki umur yang panjang di turnamen empat tahunan tersebut.
Seperti yang diketahui, Timnas Qatar sudah resmi dinyatakan tersingkir dari Piala Dunia 2022.
Kepastian itu didapat usai mereka menelan kekalahan kedua di babak penyisihan Grup A melawan Senegal, Jumat (25/11/2022) malam WIB.
Bermain di Stadion Al Thumama, Qatar terpaksa harus mengakui keunggulan sang lawan dengan skor 1-3.
Setelah pertandingan tersebut, Qatar sebenarnya masih memiliki peluang lolos ke babak 16 besar.
Mereka cukup berharap Ekuador memenangi laga kedua mereka melawan Belanda.
Sayangnya, Ekuador justru hanya bisa bermain imbang melawan tim perwakilan Eropa tersebut.
Alhasil, Qatar menjadi tim pertama yang dipastikan tersingkir dari turnamen.
Kendati demikian, Felix Sanchez selaku pelatih kepala Qatar tak mau timnya disebut gagal.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Thepeninsulaqatar.com |
Komentar