Sebab, selama kompetisi diberhentikan para pemain tak memiliki kesibukan selain latihan rutin.
Hal tersebut tentu mengganggu mental dan kondisi fisik para pemain.
Dengan demikian, Jupe berharap kelanjutan Liga 1 ini dapat berjalan dengan lancar.
"Sangat senang. Liga kembali bergulir adalah harapan semua pemain," ucap Jupe, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.
"Sebelumnya, latihan tanpa kepastian kompetisi sangat menguras tenaga dan pikiran pemain. Semoga liga berjalan lancar," jelasnya.
Kendati demikian, keberlangsungan Liga 1 2022-2023 ini juga masih menuai kontroversi.
Pasalnya, PT LIB memilih untuk melanjutkan kompetisi dengan sistem bubble.
Mereka akan menggelar seluruh putaran pertama di Yogyakarta dan Jawa Tengah.
Sejauh ini, sudah ada lima stadion yang ditunjuk untuk menggelar sisa pertandingan di putaran pertama ini.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar