Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Saddil Ramdani Berharap Latihan Keras ala Shin Tae-yong Bisa Antarkan Timnas Indonesia Sabet Trofi Piala AFF 2022

By M Hadi Fathoni - Minggu, 4 Desember 2022 | 18:55 WIB
Pemain timnas Indonesia, Saddil Ramdani, sedang menguasai bola dalam latihannya di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 31 Mei 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas Indonesia, Saddil Ramdani, sedang menguasai bola dalam latihannya di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 31 Mei 2022.

SUPERBALL.ID - Saddil Ramdani membeberkan latihan apa saja yang diberikan oleh Shin Tae-yong kepada para pemain Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2022.

Seperti diketahui, saat ini Timnas Indonesia sedang menjalani pemusatan latihan (Training Camp/TC) jelang Piala AFF 2022.

TC ini sudah berlangsung sejak 28 November 2022 lalu, di Bali United Training Center, Pantai Purnama, Bali.

Sebenarnya, Timnas Indonesia adalah tim paling lama mempersiapkan tim jelang turnamen paling bergengsi di kawasan Asia Tenggara tersebut.

Pasalnya, beberapa tim seperti Vietnam, Malaysia, dan Thailand sudah mempersiapkan tim sejak akhir Oktober lalu.

Oleh sebab itu, Shin Tae-yong menerapkan latihan dengan intensitas yang tinggi pada sesi TC kali ini.

Hal itu diakui langsung oleh winger Timnas Indonesia, yakni Saddil Ramdani.

Saddil menjelaskan bahwa dirinya sangat bersyukur kembali dipanggil Shin untuk membela Timnas Indonesia.

Ia juga mengaku dapat banyak pelajaran di TC timnas kali ini.

Salah satu pelajaran yang didapat adalah Shin menuntut para pemain harus benar-benar bekerja keras.

""Alhamdulilah sangat senang, saya juga merasa bersyukur, karena banyak belajar juga di sini (timnas Indonesia)," ucap Saddil Ramdani dalam keterangan yang diterima BolaSport.com, Minggu (4/12/2022).

"Dan kami di sini harus benar-benar bekerja keras," sambungnya.

Mantan pemain Persela Lamongan tersebut berharap seluruh pemain Timnas Indonesia mampu meningkatkan kemampuannya masing-masing pada TC kali ini.

Baca Juga: Skuad Timnas Indonesia Dipenuhi Aura Positif, Jordi Amat: Kami yang Akan Jadi Juara Piala AFF 2022!

Hal itu dikarenakan ia tak mau TC yang dilaksanakan demi Piala AFF 2022 ini terbuang cuma-cuma.

Pasalnya, Saddil mengakui bahwa Shin menerapkan intensitas latihan yang sangat tinggi selama TC.

Ia pun berharap intensitas latihan yang tinggi itu bisa menjadi modal utama timnas demi harapan menyabet trofi Piala AFF 2022 mendatang.

"Harapan saya semoga ke depannya baik saya pribadi maupun teman-teman kami dapat meningkatkan kemampuan kami masing-masing."

"Kami merasakan latihan fisik selama beberapa minggu terakhir sangat melelahkan dan sangat menyenangkan juga tentunya."

"Saya harap ini modal kami untuk meningkatkan fisik menghadapi pertandingan-pertandingan di Piala AFF nanti," tutup Saddil.

Di Piala AFF nanti, Timnas Indonesia akan tergabung ke dalam Grup A yang berisikan Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam.

Timnas Indonesia akan memulai kampanye-nya di Piala AFF 2022 dengan bertarung melawan Kamboja.

Baca Juga: Timnas Indonesia Diminta Fokus Latihan Agar Raih Gelar Juara Piala AFF 2022

Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung pada Jumat (23/12/2022).

Laga itu juga direncanakan akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X