SUPERBALL.ID - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, menegaskan timnya harus lebih cerdas agar bisa mendapatkan posisi puncak klasemen Liga 1.
Menurut Thomas Doll, saat melawan Persebaya (16/12/2022), Persija Jakarta seharusnya bisa mendapatkan kemenangan.
Tapi kemenangan Persija Jakarta tersebut hilang karena kebobolan di menit akhir pertandingan.
Bagi pelatih asal Jerman tersebut, Persija Jakarta seharusnya bermain lebih cerdas.
Baca Juga: Kantongi 9 Poin dari Empat Laga, PSIS Semarang Ramaikan Persaingan Papan Atas Klasemen Liga 1?
"Saya senang dengan performa tim kali ini. Namun seharusnya kami sedikit lebih cerdas di menit-menit terakhir," ujar Thomas Doll dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.
Thomas Doll juga mengatakan seharusnya para pemain Persija Jakarta bisa menguasai bola lebih lama.
"Mungkin seharusnya mereka lebih memilih menahan bola daripada menggiring bola sampai peluit akhir dibunyikan."
Mendapatkan hasil imbang di laga terakhir memang merugikan Persija Jakarta.
Pasalnya jarak poin Persija Jakarta dengan pemuncak klasmen semakin jauh.
Saat ini tim berjuluk Macan Kemayoran berada di peringkat 5 klasemen Liga 1 dengan 26 poin.
Baca Juga: Ronaldo Kwateh Tampil Bagus di Liga 1, Shin Tae-yong Jadi Kuncinya
Persija masih tertinggal 4 poin dari Borneo FC di puncak klasemen dengan torehan 30 poin.
Hasil itu membuat Thomas Doll merasa kecewa dan berharap ke depan Persija Jakarta harus tampil lebih baik lagi.
“Saya pikir sangat disayangkan menyia-nyiakan tiga poin secara percuma. Menurut saya tim kami layak mendapat tiga poin."
"Kami pun bermain lebih baik daripada mereka."
"Ini kesalahan kami tidak mencetak gol lebih dari satu dan tidak dapat menahan bola di menit terakhir. Kemasukan gol penyeimbang di detik terakhir bagi kami terasa seperti kekalahan."
Di pertandingan selanjutnya, Persija Jakarta akan berhadapan dengan Dewa United pada Selasa (20/12/2022).
Baca Juga: Selalu Dicurangi, Aji Santoso Marah dengan Keputusan Wasit Liga 1
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar