Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hormati Lawan, Shin Tae-yong Ogah Beberkan Target Gol yang Harus Diciptakan Timnas Indonesia ke Gawang Brunei

By M Hadi Fathoni - Minggu, 25 Desember 2022 | 18:52 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat bertanding dalam laga pekan pertama Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat bertanding dalam laga pekan pertama Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022.

SUPERBALL.ID - Shin Tae-yong enggan menargetkan jumlah gol yang harus diciptakan oleh anak asuhnya ke gawang Brunei Darussalam.

Saat ini Timnas Indonesia tengah berfokus menjelang laga kedua di Grup A Piala AFF 2022.

Seperti diketahui, saat ini skuad Garuda sudah berada di Malaysia.

Marc Klok dkk berangkat ke Malaysia pada Sabtu (24/12/2022) malam WIB.

Mereka akan berhadapan dengan Brunei Darussalam di laga lanjutan Grup A Piala AFF 2022.

Kali ini, Timnas Indonesia akan melakoni laga tandang saat bersua Brunei.

Mereka akan menghadapi Brunei Darussalam di Stadion Kuala Lumpur FA, Malaysia, pada Senin (26/12/2022) pukul 17.00 WIB.

Menjelang laga tersebut, Shin Tae-yong membeberkan kondisi terkini para pemainnya.

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa saat ini skuad Garuda berada dalam kondisi yang sangat baik.

Pelatih asal Korea Selata tersebut menjelaskan tak ada kendala apapun yang dialami timnya selama perjalanan menuju Malaysia.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X