Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khawatir soal Keamanan Vietnam Saat Jumpa Timnas Indonesia, VFF Minta Bantuan AFF dan FIFA

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 4 Januari 2023 | 18:20 WIB
Skuad Timnas Vietnam kembali ke Hanoi untuk menjalani laga persahabatan melawan Filipina jelang tampil di Piala AFF 2022.
VFF.ORG.VN
Skuad Timnas Vietnam kembali ke Hanoi untuk menjalani laga persahabatan melawan Filipina jelang tampil di Piala AFF 2022.

SUPERBALL.ID - Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) meminta bantuan kepada AFF dan FIFA untuk memastikan keamanan timnasnya saat bersua Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam bakal saling berhadapan di babak semifinal Piala AFF 2022.

Indonesia lolos ke semifinal setelah finis kedua di Grup A, sedangkan Vietnam menyandang status juara Grup B.

Pertandingan kedua tim akan dilangsungkan dengan sistem kandang-tandang pada 6 dan 9 Januari mendatang.

 Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Vietnam, Duel Pembuka Asnawi Mangkualam dan Nguyen Van Toan Sebelum Jumpa di K-League 2

Indonesia lebih dulu akan menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (6/1/2023) sore WIB.

Menjelang laga leg pertama, muncul kekhawatiran dari VFF terkait keamanan Park Hang-seo dan anak-anak asuhnya.

VFF khawatir insiden yang menimpa Timnas Thailand saat bertandang ke Indonesia kembali terulang.

Kala itu, bus Thailand dilempari batu oleh sekelompok oknum suporter Timnas Indonesia hingga kaca jendala bus pecah.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Zingnews.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X