"Sejak saya ditunjuk, saya tidak pernah kalah dari mereka. Indonesia tim yang sulit dikalahkan tapi tim Vietnam bisa menang."
Sebagai informasi, selama diasuh Shin Tae-yong, Timnas Indonesia sudah bertemu 3 kali dengan Timnas Vietnam.
Hasilnya skuad Garuda hanya mendapatkan sekali hasil imbang dan dua kekalahan.
Tapi bagi Park Hang-seo, meski memiliki rekor bagus saat bertemu dengan Timnas Indonesia, dia tetap berharap anak asuhnya tampil maksimal.
Pasalnya rekor dalam dunia sepak bola selalu dipatahkan, kunci kemenangan menurut Park Hang-seo adalah dengan bekerja keras dan fokus.
"Statistik tradisi atau sejarah, rekor memang bagus, tetapi elemen ini selalu bisa dipatahkan."
"Tim Vietnam bertemu Indonesia berkali-kali sebelum dan sesudah pelatih Shin Tae-yong memimpin tim ini dan bisa menang dalam situasi apapun."
Semifinal Piala AFF 2022 menjadi ajang pertempuran untuk pelatih-pelatih Korea Selatan.
Pasalnya ada tiga pelatih Korea Selatan yang berhasil lolos ke semifinal Piala AFF 2022.
Baca Juga: Jakarta Hujan Deras, Park Hang-seo Ubah Rencana Latihan Vietnam Jelang Lawan Timnas Indonesia
Yakni Park Hang-seo sebagai pelatih Timnas Vietnam, Shin Tae-yong di Timnas Indonesia dan Kim Pan-gon di Timnas Malaysia.
Adapun laga Timnas Indonesia vs Vietnam akan berlangsung pada Jumat (6/1/2023) di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar