Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gagal Bawa Timnas Indonesia Lolos Final Piala AFF 2022, Shin Tae-yong Minta Maaf dan Langsung Evaluasi

By Wibbiassiddi - Selasa, 10 Januari 2023 | 11:03 WIB
Pelatih timnas Indonesia,  Shin Tae-yong, tampak memegangi kepalanya sebagai tanda kekecewaannya saat melihat para pemainnya gagal memaksimalkan peluang dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tampak memegangi kepalanya sebagai tanda kekecewaannya saat melihat para pemainnya gagal memaksimalkan peluang dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, meminta maaf karena gagal membawa skuad Garuda lolos ke final Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Vietnam (2-0) pada semifinal leg kedua Piala AFF 2022.

Hasil tersebut membuat Marc Klok dkk tersingkir dari Piala AFF 2022 dan gagal mengulang kenangan manis di Piala AFF 2020.

Tidak bisa mempersembahkan hasil terbaik, Shin Tae-yong meminta maaf pada seluruh suporter Timnas Indonesia.

Baca Juga: Tumbangkan Timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF 2022, Media Thailand Sebut Vietnam Layak Jadi Nomor 1 ASEAN

"Karena kalah dari pertandingan hari ini, tidak ada yang bisa dikatakan selain minta maaf," ujar Shin Tae-yong selepas pertandingan.

Ke depan Shin Tae-yong akan berusaha maksimal untuk memberikan yang terbaik buat Timnas Indonesia.

"Saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk perkembangan sepak bola Indonesia ke depannya."

Lebih lanjut, pelatih berusia 52 tahun itu mengatakan kekalahan dari Vietnam bisa terjadi karena kondisi lapangan yang kurang ideal.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X