Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Piala AFF 2022 - Park Hang-seo Marah Usai Theerathon Bunmathan Lakukan Selebrasi ala Lionel Messi

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 16 Januari 2023 | 22:09 WIB
Pelatih Timnas Vietnam Park Hang-seo berdiri dan menunjuk ke Theerathon Bunmathan yang melakukan selebrasi ala Lionel Messi.
ZINGNEWS.VN
Pelatih Timnas Vietnam Park Hang-seo berdiri dan menunjuk ke Theerathon Bunmathan yang melakukan selebrasi ala Lionel Messi.

Selebrasi Theerathon mirip dengan selebrasi Lionel Messi kepada pelatih Belanda Louis van Gaal di babak perempat final Piala Dunia 2022.

Pemain Timnas Thailand, Theerathon Bunmathan, melakukan selebrasi ala Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Timnas Vietnam di final Piala AFF 2022.
ZINGNEWS.VN
Pemain Timnas Thailand, Theerathon Bunmathan, melakukan selebrasi ala Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Timnas Vietnam di final Piala AFF 2022.

Tak ayal, selebrasi tersebut kemudian memicu kemarahan pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo.

Pelatih asal Korea Selatan itu terlihat kesal dengan berdiri dari bangkunya dan menunjuk ke arah Theerathon.

Baca Juga: Jelang Laga Final Thailand Vs Vietnam, Simak Deretan Fakta Menarik Seputar Piala AFF

Sementara itu, skor 1-0 membuat Thailand unggul agregat 3-2 atas Vietnam dan berhak merengkuh trofi Piala AFF 2022.

Ini menjadi gelar ketujuh bagi Thailand setelah edisi 1996, 2000, 2002, 2014, 2016, dan terakhir 2020.

Sebaliknya, ini menjadi kekalahan kedua Vietnam dari Thailand di partai final setelah edisi 1998 silam.

Usai pertandingan, Theerathon Bunmathan dinobatkan sebagai pemain terbaik turnamen.

Pemain berusia 32 tahun itu total mencatatkan satu gol dan enam asis sepanjang turnamen.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Zingnews.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X