Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Termasuk Lawan PSM Makassar, Yusuf Helal Ingin Persija Jakarta Sapu Bersih 3 Laga Kandang

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 24 Januari 2023 | 14:13 WIB
Penyerang Persija Jakarta, Abdulla Yusuf Abdulrahim Mohamed Helal (kanan), sedang menguasai bola ketika bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 31 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Penyerang Persija Jakarta, Abdulla Yusuf Abdulrahim Mohamed Helal (kanan), sedang menguasai bola ketika bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 31 Juli 2022.

Tak hanya melawan PSM Makassar, Yusuf bahkan bertekad menyapu bersih tiga laga ke depan dengan kemenangan.

Setelah menjamu PSM Makassar, Persija Jakarta akan menerima lawatan Persikabo 1973 (29/1) dan RANS Nusantara FC (3/2).

“Setelah apa yang terjadi di laga sebelumnya, sekarang tim dihadapkan dengan tiga laga kandang beruntun."

"Kami harus fokus tiap laganya untuk menyapu bersih sembilan poin,” kata Yusuf, dikutip SuperBall.id dari laman Persija Jakarta.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Cetak Gol Akrobatik, Penyerang Asal Brasil Ini Antar Persebaya Surabaya Benamkan Bhayangkara FC

Lebih lanjut, mantan pemain Slavia Praha itu mengaku tidak memedulikan siapa yang mencetak gol.

Bagi Yusuf, kemenangan klub berjuluk Macan Kemayoran itu jauh lebih penting daripada pencapaian individu.

“Tidak peduli sekarang apakah saya yang akan mencetak gol atau rekan yang lain," kata Yusuf.

"Bagi saya, menciptakan peluang agar pemain lain bisa mencetak gol dan membawa Persija menang itu sudah cukup.”

“Jika menang ke depannya akan sangat baik untuk tim ini. Sebab dengan kemenangan akan membawa tim ini menjadi lebih baik di laga berikutnya,” tambahnya.

Saat ini, Persija Jakarta bertengger di peringkat keempat klasemen sementara dengan raihan 35 poin dari 19 laga.

Tambahan tiga poin akan membuat skuad besutan Thomas Doll itu menyamai koleksi poin PSM Makassar.

Baca Juga: Sandi Sute Optimistis Bali United Dapat 3 Poin Saat Hadapi RANS Nusantara

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Persija.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X