Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta Vs PSM Makassar - Tak Mau Malu di Hadapan Suporter Sendiri, Thomas Doll Minta Pemainnya Lakukan Hal Ini

By M Hadi Fathoni - Selasa, 24 Januari 2023 | 20:21 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memantau  para pemainnya dalam laga tunda Liga 1 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 11 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memantau para pemainnya dalam laga tunda Liga 1 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 11 Januari 2023.

SUPERBALL.ID - Thomas Doll selaku pelatih Persija Jakarta tak ingin melihat anak asuhnya tampil buruk saat bersua PSM Makassar di hadapan pendukung sendiri.

Persija Jakarta akan menghadapi laga sengit di laga pekan ke-20 Liga 1 2022-2023.

Skuad Macan Kemayoran akan menjamu tamu mereka yakni PSM Makassar.

Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada Rabu (25/1/2023) pukul 15.30 WIB.

Jelang laga tersebut, Persija memiliki modal yang kurang baik.

Pasalnya, mereka baru saja menelan kekalahan di pekan sebelumnya.

Riko Simanjuntak dkk terpaksa mengakui keunggulan Persis Solo di laga pekan ke-19 dengan skor 0-1.

Padahal, di laga tersebut mereka berhasil menguasai jalannya pertandingan.

Persija tercatat melepaskan sekitar 24 tembakan pada laga tersebut.

Akan tetapi, tak ada gol yang berhasil mereka sarangkan ke gawang Persis.

Hal inilah yang coba diperbaiki oleh Thomas Doll jelang laga melawan PSM Makassar.

Pelatih asal Jerman tersebut menjelaskan bahwa laga melawan PSM adalah sesuatu hal yang penting untuk timnya.

Ia pun mengaku laga melawan tim berjuluk Juku Eja tersebut akan sulit untuk Persija.

Baca Juga: Butuh Kemenangan, Yusuf Helal Bertekad Cetak Gol untuk Persija Jakarta

Terlebih lagi, PSM Makassar saat ini berstatus sebagai pemuncak klasemen sementara Liga 1.

"Besok adalah laga yang penting bagi kami, karena kami akan melawan tim pemuncak klasemen," ucap Thomas, dalam sesi konferensi jelang laga melawan PSM Makassar.

"Kami kehilangan poin di laga terakhir. Kami juga mendapat kesempatan untuk mencetak gol tetapi tidak terwujud."

"Dan untuk besok, pasti akan sulit karena PSM punya pertahanan yang bagus," jelasnya.

Oleh sebab itu, Thomas ingin anak asuhnya memperbaiki kesalahan mereka di laga sebelumnya.

Ia ingin anak asuhnya benar-benar memanfaatkan peluang dengan baik di laga mendatang.

Dengan memanfaatkan peluang dengan baik, maka kans Persija untuk meraih kemenangan akan terbuka lebar.

Selain itu, ia tak ingin para pemain Persija tampil buruk di hadapan pendukung sendiri.

Thomas mengaku bahwa dirinya akan memberikan motivasi lebih kepada para pemain agar bisa meraih poin maksimal kala bersua PSM Makassar.

Baca Juga: Termasuk Lawan PSM Makassar, Yusuf Helal Ingin Persija Jakarta Sapu Bersih 3 Laga Kandang

"Saya berharap pemain kami bisa bermain dengan bagus di depan suporter."

"Pastinya saya akan memberikan motivasi lebih ke pemain karena besok lawan yang dihadapi adalah PSM," tuturnya.

Saat ini, PSM masih nyaman duduk di puncak klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan koleksi 38 poin.

Sementara itu, Persija berada di peringkat keempat dengan koleksi 35 poin atau terpaut tiga angka dari sang lawan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X