Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Timnas U-20 Indonesia Ini Ungkap Resep Rahasia Persib Bandung Taklukkan Borneo FC

By M Hadi Fathoni - Jumat, 27 Januari 2023 | 14:39 WIB
Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto (kiri), sedang menguasai bola dan dibayangi pemain Borneo FC bernama Jonathan Ezequiel Bustos alias Jonathan Bustos (kanan) dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 26 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto (kiri), sedang menguasai bola dan dibayangi pemain Borneo FC bernama Jonathan Ezequiel Bustos alias Jonathan Bustos (kanan) dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 26 Januari 2023.

“Alhamdulillah, saya bersyukur hari ini bisa mendapatkan tiga poin," ucap Kakang Rudianto, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.

"Dan saya tentunya sangat senang dengan semua rekan pemain, senior-senior, dan pastinya dengan tim pelatih,” sambungnya.

Pada laga tersebut, Kakang masuk sebagai pemain pengganti di babak kedua.

Ia masuk pada menit ke-46 untuk menggantikan Beckham Putra yang berposisi sebagai gelandang.

Baca Juga: Ini Kata Luis Milla Setelah Rekor Tak Terkalahkan Persib Bandung Tetap Terjaga dan Berhasil Dobrak Puncak Klasemen

Luis Milla yang merupakan pelatih kepala Persib tentu punya alasan tersendiri mengapa menggantikan Beckham dengan Kakakng.

Pasalnya, saat itu Persib bermain dengan 10 orang setelah Ricky Kambuaya kena kartu merah pada akhir babak pertama.

Oleh sebab itu ia memasukkan Kakang untuk mengimbangi lini serang dan pertahanan timnya.

Kendati hanya bermain 45 menit saja, Kakang tetap tampil apik di laga tersebut.

Ia berhasil menjalankan tugasnya dengan baik serta mengantarkan timnya meraih kemenangan.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X