Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Iwan Bule Jelaskan Kenapa Tak Ada Pemain Keturunan di Timnas U-20 Indonesia

By Wibbiassiddi - Sabtu, 28 Januari 2023 | 13:25 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenkumham Wilayah DKI Jakarta, Cawang, Jakarta Selatan, 24 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenkumham Wilayah DKI Jakarta, Cawang, Jakarta Selatan, 24 Januari 2023.

SUPERBALL.ID - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menjelaskan kenapa tidak ada tiga nama pemain keturunan dalam daftar skuad Timnas U-20 Indonesia.

Sebelumnya, Shin Tae-yon telah memanggil 30 pemain untuk melakukan pemusatan latihan (TC) sebagai persiapan di Piala Asia U-20 2023.

Dari 30 deretan nama tersebut tidak ada pemain keturunan, yakni Justin Hubner, Ivan Jenner dan Rafael Struick.

Mochamad Iriawan menjelaskan bahwa ketiga pemain itu masih belum selesai proses naturalisasinya.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023, Garuda Nusantara Harus Menghadapi Tuan Rumah

Pria yang akrab disapa Iwan Bule berharap proses naturalisasi ketiganya segera selesai sehingga mereka bisa bergabung saat Piala Asia U-20 2023.

"Walau dalam 30 nama sementara belum ada tiga calon pemain naturalisasi, tapi Insya Allah ketiganya akan segera menyusul," tulis Iwan Bule dalam akun Instagram-nya.

"Untuk itu mari kita doakan dan terus kawal agar proses semuanya on the track, bila memungkinkan sebelum Piala Dunia U-20, di ajang Piala Asia U-20 baik @justinhubner5, @ivarjnr, dan @rafaelstruick sudah bisa bergabung."

Sementara untuk pemusatan latihan (TC) akan berlangsung pada 1 Februari 2023.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X