"Jadi mungkin kita akan menangis dengan situasi ini."
Mendapatkan dukungan positif dari para suporter membuat Ze Valente selalu optimis dalam setiap pertandingan.
Dukungan suporter ini juga yang membawa Persebaya Surabaya mendapatkan hasil positif di putaran kedua Liga 1.
Lebih lanjut, pemain berusia 28 tahun itu ingin selalu mendapatkan dukungan dari Bonek selama menjadi pemain Persebaya.
"Ya mereka akan selalu bersama saya selamanya."
Terbukti pada lima pertandingan terakhir Persebaya Surabaya berhasil menang.
Dengan hasil itu, tim berjuluk Bajul Ijo tersebut menempati peringkat ke 7 klasemen Liga 1.
Persebaya Surabaya berhasil mengumpulkan 34 poin.
Sementara pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menilai hasil positif itu didapatkan karena para pemain fokus pada pertandingan.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Persebaya.id |