Sebagai informasi, Bali berhasil mengalahkan Persib di hadapan pendukungnya sendiri pada putaran pertama lalu.
Saat itu, Serdadu Tridatu mampu mengalahkan Persib yang masih dilatih oleh Robert Rene Alberts dengan skor 3-2.
Hal itulah yang menjadi motivasi bagi skuad Bali United memenangi pertandingan esok.
Satu pemain mereka, yakni Privat Mbarga, juga berharap mendapatkan nasib yang sama seperti di putaran pertama lalu.
Baca Juga: Luis Milla Tak Mau Timnya Kalah dari Bali United, Pemain Persib Diberikan Pesan Khusus
Saat itu, pemain asal Kamerun tersebut berhasil menciptakan satu asis dan gol.
Privat berharap dirinya bisa mengulangi hal yang sama di laga mendatang.
"Soal putaran pertama, saya sukses cetak asis dan gol ke gawang Persib Bandung," ucapnya, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.
"Jadi motivasi di putaran kedua buat saya di pertandingan besok."
"Saya harus kerja keras dan bisa bantu tim raih hasul positif untuk perbaiki situasi saat ini," jelas Privat.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Baliutd.com |
Komentar