Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pesan Indra Sjafri untuk Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Jadwal Padat Timnas Indonesia Sudah Menunggu

By Wibbiassiddi - Kamis, 16 Februari 2023 | 16:47 WIB
Ketua Umum PSSI periode 2023-2027, memberikan senyuman saat ditemui di Hotel Sangri-La, Jakara, 16 Februari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI periode 2023-2027, memberikan senyuman saat ditemui di Hotel Sangri-La, Jakara, 16 Februari 2023.

SUPERBALL.ID - Erick Thohir resmi terpilih menjadi Ketua Umum (Ketum) PSSI setelah mengalahkan La Nyalla Mattalitti dan calon lainnya.

Erick unggul jauh saat proses pemilihan, ia memperoleh 64 suara dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI yang berlangsung pada Kamis (16/2/2022).

Dengan keunggulan yang cukup jauh, Erick resmi dinyatakan sebagai Ketua Umum PSSI untuk periode 2023-2027.

"Berdasarkan penghitungan suara, untuk La Nyalla total suara 22, Erick Thohir 64 suara," ujar Ketua Komite Pemilihan (KP) PSSI Amir Burhanuddin.

"Dengan demikian Ketua Umum PSSI terpilih periode 2023-2027 adalah bapak Erick Thohir."

Sementara itu, Indra Sjafri mengucapkan selamat pada Erick karena sudah menjadi Ketum PSSI.

Baca Juga: La Nyalla Mattalitti Prediksi Erick Thohir Tak Akan Lama Emban Jabatan Ketum PSSI Andai Hal Ini Terjadi

"Pertama saya mengucapkan selamat untuk Pak Erick," ujar Indra Sjafri pada awak media, termasuk Bolasport.com.

Indra Sjafri mengatakan Erick Thohir harus segera bekerja karena banyak agenda untuk Timnas Indonesia.

Paling dekat ada pertandingan Timnas U-20 Indonesia pada 17, 19 dan, 21 Februari 2023.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X